• Laporan Tracer Study
  • Laporan Tracer Study

CAMPUS HIRING BERSAMA PT VAGANZA SUKSES INTERNASIONAL

0

Pusat Karir dan Alumni UMSIDA (Kamis, 12 Maret 2020) mengadakan kegiatan Campus Hiring dengan PT Vaganza Sukses Internasional yang bergerak dibidang perabotan rumah tangga. Kegiatan tersebut dilaksanakan di GKB 2 Lantai 3 Ruang 303.

Kepala Pusat Karir dan Alumni UMSIDA mengatakan, campus hiring dilaksanakan dengan tujuan menjembatani para lulusan dan mahasiswa UMSIDA untuk bisa mendapatkan pekerjaan. Juga mempermudah penyedia lapangan kerja untuk bisa menemukan para pencari kerja.

“Kegiatan ini dilaksanakan dan mendapat respon yang positif dari para alumni dan mahasiswa, disini mereka bisa mencari informasi untuk ke lapangan pekerjaan dan saya harap para alumni dan mahasiswa bisa memanfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya,” imbuhnya.

“Karir Center ini bisa memantau seluruh lulusan itu melamar dimana, bekerja dimana, dan kalaupun tidak diterima itu kenapa. Data-data tersebut dibutuhkan setiap karir center  sebagai pertanggungjawaban ke ristekdikti” ujarnya saat ditemui usai kegiatan.

Vidi Imam selaku Area Sales Manager PT Vaganza berharap para pencari kerja di Indonesia bisa mendapatkan kesetaraan dan tidak memandang dari asal perguruan tinggi. Menurutnya, kualitas seseorang tidak dipandang dari asal perguruan tinggi tempat mereka menempuh pendidikan. “Saya ingin peluang kerja alumni dari institusi pendidikan di Indonesia bisa diraih dengan mudah. Yang pastinya para pencari kerja nggak boleh pantang menyerah dan jangan takut dari universitas mana. Karena balik lagi ke sikap dan budaya yang dilihat, bukan dari kampus mana, itu yang penting,” tutupnya.

Sementara itu, Bayu Hari Prasojo S Si M Pd  mengatakan, kegiatan campus hiring memang sangat dibutuhkan agar dapat membantu para lulusan dan mahasiswa UMSIDA untuk bekerja. Ia berharap, kegiatan ini dapat bermanfaat bagi para alumni dan mahasiswa UMSIDA dapat meningkatkan kerjasama dengan platform rekrutmen lainnya sehingga bisa menjembatani akses pekerjaan alumni dan mahasiswa UMSIDA.

“Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlangsung setiap tahunnya dan saya harap alumni setelah lulus tetap memberikan informasi soal pekerjannya sehingga kami bisa memonitor dengan baik, dan menjadi manfaat bagi data program studi,” Tutur Dosen Manajemen tersebut.

Penulis : Ainun Zariyah

Related Posts

Lowongan Kerja dari PT SABA INDOMEDIKA

Halo Teman-Teman UMSIDAadmin kasih info nih !!Lowongan Kerja dari PT...

Lowongan Kerja dari Sd Muhammadiyah 1 Krembung

Halo Teman-Teman UMSIDAadmin kasih info nih !!Lowongan Kerja dari Sd...

Lowongan Kerja dari Sd Muhammadiyah 1 Krian

Halo Teman-Teman UMSIDAadmin kasih info nih !!Lowongan Kerja dari Sd...

Leave a Reply

Agenda

There're no item that match your search criteria. Please try again with different keywords.